Minggu, 29 Juli 2012

Anwar Hamid Dipercaya Pimpin Nasrep Provinsi Bengkulu

Tommy Soeharto Dirikan Partai Nasional Republik

JAKARTA, PARLEMENTARIA
Partai Nasional Republik telah resmi berdiri. Partai yang didirikan oleh Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto ini sudah didaftarkan ke Kementerian Hukum dan HAM dan akan ikut bertarung dalam Pemilu 2014 mendatang.

Sedang untuk Ketua DPD Provinsi Bengkulu dipercayakan kepada “Mas Tommy Soeharto masuk dalam jajaran Dewan Pendiri,” kata salah satu inisiator Partai Nasional Republik, Letnan Jenderal Purnawirawan Edy Waluyo, seperti dikutip Vivanews.com, Kamis.

Edy sama sekali tidak khawatir membawa nama Tommy Soeharto dalam Partai Nasional Republik.
Ia menganggap yang terjadi adalah justru sebaliknya. Nama Tommy Soeharto dinilai sebagai salah satu nilai tambah.

“Kalau bicara negatif, kondisi saat ini yang negatif. Kasus Antasari direkayasa. DPR yang kita harap menguak kasus Century, justru mandul,” kata mantan Ketua DPRD DKI dua periode ini.

Bagi Edy, Nasional Republik didirikan untuk mengakomodir kepentingan masyarakat yang tidak terwakili di pemerintahan dan di legislatif saat ini. Edy yakin, Nasional Republik bisa mewadahi aspirasi masyarakat.

“Nasional Republik akan mewadahi rakyat yang mendambakan situasi zamannya Pak Harto, yang aman, damai, dan sejahtera sandang pangan dan papan. Tapi yang negatifnya kita buang,” ujar pria yang sempat menjadi bakal calon gubernur DKI dari PDI Perjuangan ini.

Saat ini, kata Edy, calon pengurus partai tingkat provinsi siap mendukung deklarasi Partai Nasional Republik. Menurut Edy, calon pengurus Partai Nasional Republik di 33 provinsi tinggal nunggu saatnya deklarasi.

“Rencananya, deklarasi akan digelar sebelum verifikasi,” kata dia. Acara yang digelar di Hotel Crowne, Jakarta, pada 22-23 April lalu bukan deklarasi. Acara itu masih berupa Rapat Koordinasi Nasional.

Anwar Hamid Pimpin Provinsi 
Sementara itu untuk Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasrep Provinsi Bengkulu dipercayakan kepada Drs. H. Anwar Hamid, MH yang saat ini menjabat sebagai Pemimpin Umum Surat Kabar Parlementaria Bengkulu sekaligus Ketua Lembaga Penjaminan Mutu Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Bengkulu.

“Kita akan lakukan konsolidasi di internal DPD Partai Nasional Republik Provinsi Bengkulu dalam rangka menyamakan visi dan misi agar partai ini bermanfaat bagi masyarakat, kemudian memperkenalkan Partai Nasrep ke khalayak Provinsi Bengkulu agar mendapat tempat dihati masyarakat,” kata Anwar Hamid.

Anwar Hamid mengatakan, Partai Nasrep Provinsi Bengkulu berkantor di Jalan Kenanga No. 3-A Kelurahan Nusa Indah Kota Bengkulu. “Kita sudah siapkan sebuah sekretariat yang cukup representatif dan dari sini kita membesarkan Partai Nasrep,” katanya. (buskemal).